Tidak ada yang lebih mahal daripada kesehatan. Hanya orang-orang yang tidak waras saja yang mau menukarkan kesehatannya dengan harta. Sebaliknya, orang yan masih waras berani menukarkan seluruh hartanya untuk kesehatan. Begitu mahal dan berharganya kesehatan, kadang baru disadari ketika seseorang sudah kehilangannya atau telah jatuh sakit.
Setiap orang pasti pernah sakit. Konon, sakit adalah pelajaran yang sangat berharga agar kita tahu bahwa kesehatan itu penting. Nah, bila kita termasuk orang yang percaya bahwa kesehatan adalah benda yang sangat berharga mahal, dan ingin menjaganya agar tidak cepat hilang. Anda harus terus-menerus meningkatkan pengetahuan seputar dunia kesehatan dan penyakit dan tentu saja kesehatan dalam tubuh anda sendiri.
Anda bisa menambahkan wawasan seputar dunia ini dengan membaca artikel atau berkonsultasi dengan para dokter di website tanya dokter.com. anda bisa mengirimkan email atau menuliskan pertanyaan pada forum yang disediakan. Tapi, tetap saja informasi yang disediakan disini untuk mengantikan saran dokter di dunia nyata atau untuk mendiagnosis penyakit, loh.
Info: www.tanyadokter.com
Buku Anak
Bila berjalan ke toko buku, cobalah anda luangkan waktu untuk anak-anak. Sebagian besar buku untuk anak-anak, khususnya balita dan prasekolah, merupakan karya terjemahan dari bahasa asing. Itupun jumlahnya masih sangat sedikit. Mungkin anak-ana bukan segmen yang empuk untuk dibidik oleh para penerbit. Tapi bandingkanlah dengan buku yang ada di luar negeri, khususnya yang berbahasa Inggris. Selain jumlahnya yang relatif lebih banyak, kontenya juga cukup bervariatif dan inovatif. Ingin tahu seperti apa buku untuk anak-anak di luar sana? Arahkan browser anda ke blog resensi buku anak-anak Books for Kido.
Blog ini digawangi oleh pensiunan pustakawan mengupas buku-buku anak-anak yang ditujukan mulai dari balita, prasekolah, hingga sekolah dasar. Selain memperlihatkan kekayaan perbendaharaan buku-buku anak di luar negeri, blog ini juga mencerahkan para pencinta buku bahwa banyak sekali ide yang bisa ditulis menjadi sebuah buku untuk anak-anak. Info: http://bookforkidsblog.blogspot.com
If you find this article useful, please feel free to link to this page from your website or blog.
Leave a Reply